
Bersama NICE Indonesia melakukan monitoring dan evaluasi program ROOTs (Roadmap for Outstanding Educators). Sebuah program intervensi bagi pendidik di Indonesia yang diinisiasi oleh NAMA Foundation. Sebanyak 25 sekolah tingkat menengah dan atas di Jabodetabek menjadi objek program ini dalam kurun waktu lima tahu ke depan. Program ini sejalan dengan Nawacita agenda ke-delapan dari Presiden Joko Widodo, yaitu revolusi mental, yang diterjemahkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim Official dengan menjadikan guru bukan sebagai regulator, akan tetapi menjadikannya sebagai fasilitator untuk murid. Semoga langkah kecil kami mampu memberikan sedikit kontribusi demi mewujudkan visi SDM Unggul Indonesia.
